DOSEN BARU, SEMANGAT MEMBIRU
Surabaya
(22/2). Sesuai dengan tagline yang dikumandangankan yaitu Excellent
In Education Strong In Science, maka sebagai salah satu kampus terbaik di
Indonesia Unesa selalu bereputasi terhadap kualitas pendidikan yang
diselenggarakan. Salah satunya yaitu dengan terus berupaya mengembangkan tenaga
pendidik yang berkompeten sesuai bidang keahliannya. Besar harapan dengan
adanya dosen muda yang dihadirkan kepada mahasiswa dapat memberikan inovasi –
inovasi berupa metode pembelajaran terbaru sehingga berpengaruh positif kepada
motivasi belajar mahasiswa. Maka dari itu, kami seluruh civitas akademika
program studi pendidikan administrasi perkantoran jurusan pendidikan ekonomi
fakultas ekonomi Unesa mengucapkan selamat datang kepada Ibu Fitriana
Rahmawati, S.Pd., M.Pd. Perempuan kelahiran Purworejo, 5 April 1992 tersebut
telah menyelesaikan pendidikan strata satu di Universitas Negeri Yogyakarta
program studi pendidikan administrasi perkantoran pada tahun 2014. Dan juga
memperdalam bidang keahliannya di jurusan pendidikan ekonomi di Universitas
Negeri Yogyakarta pada tahun 2019. Berdasarkan pendidikan yang selama ini
ditempuh semakin memberikan rasa optimis kepada Unesa bahwa Ibu Fitriana
Rahmawati, S.Pd., M.Pd mampu membantu bersinergi dengan tenaga pendidik yang
lain mewujudkan prodi PAP Unesa yang unggul dan professional.