KKN-T 2023 Mahasiswa S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran Angkatan 2020

Senin, 13 Maret 2023, Seluruh Mahasiswa peserta KKN-T Universitas Negeri Surabaya termasuk S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran resmi dilepaskan kelapangan untuk melaksanakan tugas pada KKN-T 2023. KKN-T (Kuliah Kerja Nyata Tematik) merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa. Dengan diadakannya KKN-T ini, mahasiswa dituntut untuk lebih kreatif, inovatif dan solutif terhadap permasalahan yang akan dihadapi ketika berada di wilayah tempat KKN-T berlangsung sesuai dengan tema yang telah dipilihnya, karena yang dihadapi bukan mahasiswa dengan mahasiswa, tetapi mahasiswa dengan masyarakat desa.
Diharapkan dari KKN-T ini, mahasiswa dapat memahami bagaimana cara bersosialisasi, beradaptasi dan bernegosiasi serta berkolaborasi dengan masyarakat untuk mencari solusi dari permasalahan yang ada di desa tersebut. Tentunya KKN-T ini menjadi program yang wajib dijalankan oleh mahasiswa menjelang akhir semester pada perguruan tinggi, terutama mahasiswa S1 Pendidikan Administasi Perkantoran Angkatan 2020 yang saat ini telah memasuki semester 6. Kurang lebih sebanyak 44 mahasiswa Prodi Pendidikan Administrasi Perkantoran yang mengikuti kegiatan KKN-T tahun 2023 dan yang tersebar di wilayah Magetan dan Nganjuk. Selamat mengabdi teman-teman angkatan 2020 dan semoga dapat berguna bagi sekitar.
(Penulis Berita: Ina Nam)